30 Sept 2013

Sahabat2 terbaik,Sebagai Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Pasar Modal kami LP3M INVESTA terus mempunyai komitmen untuk ikut mengembangkan industri Pasar Modal melalui jalur pengembangan Sumber Daya Manusia. Pasar Modal akan maju kalau ada dukungan dari SDM yang brkualitas. Untuk itu LP3M INVESTA menyelenggarakan Pelatihan bagi Para calon Profesi dibidang Pasar Modal (WPPE,...

29 Sept 2013

Akhir pekan kemarin IHSG ditutup naik 0,4% setelah 5 hari berturut turut di zone merah. Transaksi terhitung sepi dengan nilai transaksi kurang dari 4 T yang biasanya sekitar 6 T sehari. Sepinya transaksi ini juga mencerminkan keraguan atau boleh jadi kehati2an investor baik mau membeli atau menjual. Kondisi dan situasi pasar yang cukup sulit itulah sebabnya, berbagai berita...

27 Sept 2013

Ramalan saya bahwa biasanya hari ke 5 IHSG akan mantul ternyata "digagalkan" di pra closing. Siapapun dia (BD ?) yang jelas pada injure time beberapa saham penopang IHSG di hajar kiri yang akhirnya merubah IHSG dari Hijau ke Merah walaupun tipis. Disini nampak ada perhitungan yang sangat piawai dari dari kekuatan besar untuk menekan IHSG agar merah alias turun kembali,...

26 Sept 2013

Ibarat bola yg jatuh dilantai akan mantul keatas kembali, demikian pula IHSG pada saatnya akan mantul keatas lagi. Sudah 4 hari sejak Jum'at lalu berturut-turut IHSG terus turun, kapan mantulnya? Kamis ini hari ke 5, memang tidak ada teori secara ilmiah bahwa hari ke 5 pasti mantul, tetapi mungkin kalau diteliti sangat jarang (bukan tidak pernah lho) dalam 5 hari berturut-turut...

25 Sept 2013

Belum hilang rasa kagum ketika IHSG loncat sampai 4.6%% dalam sekejap,  kini malah menjadi rasa galau karena IHSG kalau dihitung2 malah sudah impas karena "digerogoti" dalam tiga hari berturut-turut.Beginilah pasar saham saat ini yang tidak mudah untuk memprediksi sekalipun untuk jangka pendek, news sangat berperan utuk menggerakkan harga saham. Berita tentang dipertahankannya...

24 Sept 2013

Sehari kemarin IHSG berada di zone merah, berakhir minus 0,45% (4562). transaksi juga sepi. Seperti biasa dalam kondisi seperti ini saham Group Bakrie sperti BUMI, BRMS, VIVA malah ditransaksikan aktif bahkan BRMS naik 20%, VIVA naik 8%, fenomena ini sering terjadi group Bakrie unjuk diri ketika IHSG minus dan transaksi sepi.Saya sediri sudah lama jarang sekali Trading...

22 Sept 2013

Apa yang saya bayangkan ketika naik "Banteng liar" ternyata kejadian juga, karena sulit dikendalikan maka sipenunggang bisa jatuh. Itu seperti yang terjadi pada IHSG, setelah melonjak drastis 4,6% kemarin terkoreksi 1,8% di 4583. Pasar memang slalu mengoreksi jika terjadi yang berlebihan, baik itu saat kenaikka maupun penurunan. Apalagi kejadian tgl.19 September lalu...

20 Sept 2013

Sebagaimana telah diperkirakan banyak investor/traders kemarin IHSG langsung tancap gas naik 4,6% di 4670 setelah The FED menunda penngurangan Stimulusnya, bahkan beberapa saham BC ada yg naik mendekati 10%. Sejak pagi investor/traders sudah tau diri untuk langsung masukkan order beli diatas harga penutupan sebelumnya, karena merasa tidak akan dapat bagian jika harus...

19 Sept 2013

Ternyata apa yang banyak dikhawatirkan tidak terjadi, The FED masih mempertahankan Stimulus. Reaksi positif nampak dari Indeks DOW yg naik 0,95%, demikian pula dengan harga GOLD, SILVER dan OIL yang naik signifikan, bahkan EIDO naik lebih 9%. Rasanya hari ini Bursa kita juga akan menyambut dengan positif, saham BC terutama akan memimpin pasar, saham ANTM, TINS, INCO ada...
Ibarat permainan katapel, IHSG hanya perlu tarikan ke belakang untuk melesat lebih ting...

18 Sept 2013

Tak bisa dipungkiri semua mata dan telinga sedang tertuju penuh tentang spekulasi pemangkasan stimulus moneter oleh THE FED. Berapakah pengurangan stimulus yang akan dilakukan? sepertinya beberapa survei memperkirakan jumlahnya US $ 10 M dari total US $ 85 M, Jadi kalau besaran itu yg nanti dilakukan artinya masih sesuai perkiraan dan saya kira Pasar Saham tidak akan...

17 Sept 2013

IHSG benarkah ingin mengejar ketinggalannya? kemarin seperti banteng  tercambuk langsung lari kencang ditutup naik 3,35% (4522). Indikasi kenaikkan IHSG seperti yg sering saya ulas adalah dimulai kenaikkan saham2 Perbankan papan atas yg naik signifikan dan disusul saham2 lainnya. Semua sektor mengalami kenaikan. Saham2 BC seperti ASII, GGRM, UNVR, BMRI, BBRI, SMGR,...

16 Sept 2013

Sang Buaya bangun dari tidurnya...........
Memprihatikan bahwa IHSG sampai pekan kemarin cuma naik 2,78% dibanding awal tahun, dan merupakan urutuan paling akhir di kawasan Bursa Asia. (http://investasi.kontan.co.id/news/ternyata-ihsg-peringkat-terakhir-di-bursa-asia).Sedangkan Nikkei naik 43,25% dan Hangseng 29,87%.Bagaimana kira2 perjalanan IHSG kedepan? bisakah mengejar ketinggalan dari Bursa2 lainnya? Tentu...

14 Sept 2013

...

13 Sept 2013

WSKT berpotensi membentuk pola double bottom, penembusan level 600 akan membawa WSKT menuju targetnya di level 7...
IHSG membentuk pola Head and shoulder terbalik, gap up yang terbentuk menunjukkan kuatnya pertahanan Bullisher menahan serangan sang beruang, target pola ini berada di level 4.560- 4570 (level penutupan gap)....
BI kembali menaikkan BI Rate 0.25% menjadi 7,25% ini merupakan tertinggi 3 tahun terakhir barangkali, salah satunya untuk menahan pelemahan Rupiah? Kalau saya lihat kembali didata BI http://www.bi.go.id/web/id/ Nilai Rupiah terhadap dolar malah kembali melemah menjadi 11.494 (-56).Kesimpulan saya masihkan BI Rate efektif meredam Rupiah saat ini? Jangan sampai jurus yang...

12 Sept 2013

LP3M INVESTA kembali akan menyelenggarakan Diklat Pasar Modal  untuk Para Calon Profesi Pasar Modal WPPE  (Wakil Perantara Pedagang Efek), dan Diklat untuk para Investor.Pelatihan akan dilakukan untuk kelas Weekend setiap Sabtu jam.09.00 sd 15.00 (selama 5 kali) di Kantor LP3M Investa Thamrin Square B.5 Semarang.Diklat akan dimulai tgl.14 September 2013.Untuk...
Harapan memang tidak selalu menjadi kenyataan, dilihat dari beberapa aspek saya  prediksi IHSG kemarin akan naik lagi, tapi ternyata seharian ada di zone merah. Bahkan sempat minus labih 1% namun menjelang close beberapa Traders Kakap "mengangkat" IHSG sehingga cuma minus 0,2%. Saya melihat data rupiah terhadap dolar di web BI  http://www.bi.go.id/web/id/ terlihat...

11 Sept 2013

Fantastis...IHSG kemarin lompat nyaris 4% di 4358 dengan nilai transaksi 9 trilyun dan Asing Net Buy 1,4 T. Saya berharap teman2 Traders khususnya komunitas atau yang sering mampir di blog Warung TEH (investalpppm.blogspot.com) bisa mendapatkan berkah dan rejeki yang banyak. Bila pilihan sahamnya tepat mungkin bisa 5 sd 20 persen gain bisa didapat, karena beberapa saham...

10 Sept 2013

Selamat buat Traders yang kemarin berani bermain dalam kondisi volatile, seperti saya ulas dalam TEH PAGI kemarin kondisi volatile ibarat meraih buah ditepi jurang. Pilihannya hanya dua yaitu dapat buahnya atau jatuh ke jurang, makanya dibutuhkan keberanian dan kecermatan supaya dapat buahnya. Kemarin luar biasa IHSG naik hampir 3% di 4191 itu berarti menembus batas 4150...

8 Sept 2013

Akhir pekan kemarin ada berita yang cukup membuat lega yaitu Cadangan devisa kita yang semula diperkirakan turun lagi ternyata malah naik sedikit menjadi $ 93 M, langsung disambut IHSG yg naik 0,5%. Kita semua sedang menunggu berita2 yg lebih baik, maklum dalam kondisi yang tidak kondusif ini  slalu mendengarnya berita yg negatif. Mulai neraca perdagangan yg defisit,...

6 Sept 2013

Saya jadi ingat waktu masih anak2, orang tua sering bilang kalau mau naik Kaki Kanan dulu yang melangkah tapi kalau mau turun Kaki Kiri duluan. Sekarang saya masih mencari2 apa yang harus saya lakukan dulu kalau Rupiah naik atau Rupiah turun. Tentu hubungannya dengan harga sahamlah sebagai Traders. IHSG kemarin sudah mendekati level 4000 lagi, kepanikan Traders melihat...

5 Sept 2013

Saham2 pertambangan (termasuk group Bakrie) kemarin sempat menguasai Bursa, utamanya pada sesi satu, tetapi melihat $ dolar tidak tergoyahkan dilevel 11093  bahkan sempat 11475 maka harga saham yang semula melaju menjadi mundur teratur sampai minus 2%  pada penutupan Bursa. Pelemahan Rupiah memang berdampak kemana2 dan lebih banyak negatifnya memang walaupun...

4 Sept 2013

Ulasan pagi kemarin di blog (investalpppm.blogspot.com) saya sudah rekomendasikan ke sektor pertambangan hasilnya : INCO (+1%), KKGI (+5%), ADRO (+1%), INDY (+24% AR), ELSA (zero) dan MPMX (+6%) silahkan baca kembali. Tapi namanya rekomendasi, tentu tidak selalu bisa benar (disclaimer), jadi silahkan dengan keputusan masing2. Saya hanya bisa memberikan ulasan sesuai dengan...

3 Sept 2013

Pengumuman Inflasi oleh BPS kemarin ternyata tidak mampu menopang IHSG maupun Nilai Rupiah, keduanya jatuh tersungkur lagi. Inflasi bl.Agustus 1,12%, YOY 8.79% dan tahun berjalan 2013 adalah 7,94%. Meskipun inflasi bl Agustus turun dibandingkan bl.Juli tapi diperburuk oleh terjadinya DEFISIT Neraca Perdagangan sebesar  $ 2,31 Miliar sehingga mencapai $ 5,65 Miliar....

1 Sept 2013

Kenaikan IHSG dan Rupiah serta net buy asing akhir pekan kemarin ibarat seteguk air membasahi kerongkongan yang kering, terasa segar.Nampaknya Emiten BUMN juga mulai mencoba menu baru BUYBACK sehingga saham2nya naik cukup signifikan juga. Tapi......harap hati2 dulu, mari kita lihat kelanjutannya pekan ini, sebab ada beberapa kegiatan2 penting seperti pengumuman inflasi tgl.2...

Anda paling tertarik pada artikel apa ?

Flag Counter
Powered by Blogger.

.

.

.