18 Sept 2015

Pembaca dan Nasabah BNI Securities SEMARANG yang budiman,

1 Sidang  FOMC mengumumkan bahwa FED mempertahankan suku bunganya alias tidak berubah. Hal itu karena kondisi ekonomi global yang lemah, inflasi yang rendah dan ketidak stabilan di pasar keuangan.

2. Pengumuman tersebut setidaknya bisa menahan pelemahan Rupiah kita jatuh lebih dalam karena kalau Suku bunga FED naik dikhawatirkan akan memacu pengalihan dana ke AS dari negara2 berkembang termasuk Indonesia.
Memang ini belum  tentu bisa memperkuat Rupiah juga namun jika saja Investor asing terutama yang beberapa bulan ini terus"menarik" dananya dari Bursa kita mau sedikit kembali lagi untuk belanja Saham dan Obligasi kita maka tidak menutup kemungkinan IHSG akan lebih baik.
Disisi yang lain pengumuman tersebut juga bisa menjadikan ketidak pastian kapan suku bunga akan dinaikkan  sehingga DOW semalam turun 0,39%.

3. Mari kita cermati bagaimana pergerakkan Rupiah terhadap US Dolar dan perilaku Investor asing terlebih dulu serta lirik juga bursa regional, Jadi sesuai SOP sajalah sebagai panduan trading / investasi.

4. Saham ADHI yang saya ulas kemarin pagi rupanya "pukulan telak" itu sudah mendapat perlawanan dari pasar. Harga saham ADHI kemarin naik 5,1% setelah sehari sebelumnya turun 6,3%.
Berita tentang penetapan harga dan ratio Right Issue telah menjadikan saham ini volatile sekali, jadi bisa menjadikan peluang diantara resiko jika bisa memanfaatkan fluktuasi tersebut.
Seperti saya ulas kemarin sejatinya saham ADHI punya potensi yang bagus kedepan setelag penambahan modal baru serta mulai mengerjakan proyek2 yang telah diraih. Jadi baru terasa nanti di tahun 2016, sehingga saham ini cocok buat investasi jangka panjang.

5. Kemarin IHSG naik 1% di 4378 dimotori saham2 Blue Chip terutama sektor perbankan seperti BBRI, BBNI, BBTN , BBCA serta saham GGRM dan UNVR yang memang berkapitalisasi besar sehingga berpengaruh kuat terhadap IHSG.
Sedangkan salam lapis dua dan tiga sementara masih banyak yang turun. 
Ini merupakan peluang biasanya jika saham BC sudah naik duluan akan disusul saham2 berkapitalisasi menengah dan kecil.

6. Prediksi IHSG sampai akhir pekan antara 4300 sd 4425 sambil menunggu kebijakan2 Pemerintah menindak lanjuti Paket Ekonomi yang lalu yang masih kerangka2 dasarnya saja. Berharap Pemerintah bisa cepat dan tepat bertindak untuk menyikapi kondisi yang sudah semakin mengkhawatirkan ini.

7. Sambil menunggu situasi pola trading cepat mungkin masih lebih baik dengan mulai "nadah" dibawah dan langsung "jemur" diatas asal tidak tamak bisa dapat lumayan juga lho.

Oke selamat trading semoga mendapat yang terbaik.

Salam,

INVESTA
Pin, 2b7dd5ee (wajib ketik "salam investa" setelah invite dan terkonfirmasi)

0 komentar:

Post a Comment

Mohon menulis komentar dengan bahasa yang baik tidak mengandung unsur sara, politik dan iklan.

Anda paling tertarik pada artikel apa ?

Flag Counter
Powered by Blogger.

.

.

.