24 Feb 2015

Para pembaca yang budiman,

Kali ini saya hanya ingin berbagi pengalaman dan sedikit pengetahuan tentang bagaimana perilaku investor saham dalam melakukan investasi/tradingnya terutama saya tujukan kepada investor2 yang baru mulai investasi di bursa.

Salah satu yang sering saya anjurkan dalam investasi di saham yaitu dengan melakukan istilah SADIS (Sabar dan Disiplin). Sabar yaitu mau menunggu waktu untuk mendapatkan yang terbaik, sedangkan Disiplin adalah melakukan sesuatu dengan tertib dan teratur berkesinambungan untuk meraih target yang ditetapkan.

Sebagus apapun analisis kita dalam menentukan saham pilihan tetapi jika kita tidak Sabar dan tidak Disiplin maka seringkali menemui kegagalan dalam investasi di saham ini.
Pernah suatu saat kita membeli saham yang secara Fundamental cukup bagus tetapi setelah kita beli ternyata harganya belum mengalami kenaikan, sehingga kita tidak sabar dan menjualnya kembali. Ternyata tidak lama setelah kita menjual saham tersebut harga saham tsb bergerak naik.

Contoh lain kita telah menetapkan suatu target keuntungan suatu saham misalnya  3% sebulan, dan saham tersebut dalam seminggu ternyata sudah naik 3% tetapi kita tidak menjualnya karena menginginkan keuntungan yang lebih tinggi lagi (mulai timbul rasa tamak). Tetapi yang terjadi harga saham tersebut tidak tambah naik malah kembali turun dibawah target 3% bahkan kadang malah menjadi minus sehingga potensi keuntungan tidak  menjadi kenyataan hilanglah rejeki kita.

Tentang perilaku SADIS (Sabar dan Disiplin) ini adalah bagian dari Psikologi investor yang perlu sekali diperhatikan dan dilatih agar kita bisa meraih sukses dalam investasi di pasar saham.
Jika kita sudah yakin bahwa saham yang kita beli didukung kinerja/Fundamental yang bagus serta kita menetapkan target keuntungan yang kita inginkan sebaiknya lakukan dengan sabar dan disiplin sehingga keuntungan yang diharapkan bisa menjadi kenyataan bukan impian.

Jangan salahkan pasar, jangan salahkan orang lain dalam investasi ini karena semua terkembali kepada kita sendiri, keuntungan maupun kerigian merupakan konsekuensikeputusan  kita masing2.
Setiap kesalahan harap menjadi koreksi untuk menjadi yang lebih baik. Tidak ada kesuksesan tanpa pengorbanan. Capailah keuntungan yang rasional dan sebaliknya hindari resiko kerugian sekecil mungkin.

Berbagi pengetahuan dan berbagi pengalaman adalah sesuatu yang baik dan semoga bermanfaat khususnya bagi investor pemula.

salam,

INVESTA

Pin. 2b7dd5ee (sampaikan kata kunci "salam investa" setelah add).

0 komentar:

Post a Comment

Mohon menulis komentar dengan bahasa yang baik tidak mengandung unsur sara, politik dan iklan.

Anda paling tertarik pada artikel apa ?

Flag Counter
Powered by Blogger.

.

.

.