30 Dec 2016

Para Investor yang tergabung di Komunitas Investa, para Nasabah BNI Securities Semarang dan para pembaca yang budiman

Kira2 sebulan lalu saya pernah memprediksi IHSG akhir Desember 2016 dikisaran 5300 sd 5400 (lihat di sajian ulasan TEH PAGI atau blog investalpppm.blogspot.co.id)  dengan segala kajian yang mampu saya lakukan. Ketika pekan lalu dimana 9 hari berturut2 IHSG anjlok mencapai terendah 5022 saya sempat berpikir dan ragu bahwa prediksi saya akan bisa tercapai. Namun ternyata kita lihat sama2 kemarin tgl.29 Desember 2016 IHSG sudah kembali 5302 artinya sudah pada batasan terendah prediksi saya yaitu 5300.

Hari ini tgl.30 Desember 2016 adalah hari terakhir para trader / investor melakukan perdagangan terakhir di tahun 2016. Apakah IHSG bertahan diatas 5300 ? walaupun semua serba mungkin, namun prediksi saya untuk hari ini IHSG akan cenderung menguat. Pertimbangan saya adalah bahwa masih akan terjadi aksi Window Dressing dari para pihak yang tentu punya kepentingan. Sebagaimana tiga ulasan terakhir dan juga yang share di WA kepada teman2 investor yang tergabung di grup Komunitas Investa bahwa saham2 BUMN akan "digerakkan" untuk mendorong IHSG lebih tingi.
 
 Lihat saja dalam 3 hari terkhir berapa sudah kenaikan harga saham2 BUMN  termasuk saham2 Perbankan unggulan seperti BBRI, BMRI, BBNI, BBTN.
Masih ada kemungkinan hari ini merupakan puncak dorongan optimalnya agar IHSG bisa mencapai 5400 dimana IHSG tertinggi th.2016 ini adalah 5491. Sampai kemarin IHSG sudah naik 17,16% secara YTD dibanding awal tahun 2016 ini, bagaimana prestasi portofolio anda?? semoga bisa lebih tinggi dari apa yang dicapai IHSG tersebut.
 
Silahkan hari ini pagi2 anda duduk manis didepan monitor dengan penuh konsentrasi khususnya para trader wan dan trader wati untuk mencari peluang terbaik untuk meraih rejeki akhir tahun hehee... Tentu semua mempunyai harapan dan juga peluang yang sama2 tergantung analisis dan keputusan masing2 dalam MEMILIH saham dan TIMING yang tepat tentunya.
Dan ingat ya motto ciptaan saya "LEBIH CEPAT BELUM TENTU JADI JUARA DAN PALING LAMBAT JUGA BELUM TENTU KALAH" itulah dalam trading saham.
 
Seperti yang sudah saya pesankan juga dalam sajian TEH PAGI lalu jika ada investor yang mau sedikit sabar pun masih ada harapan yang lebih baik yaitu menunggu kesempatan JANUARY EFFECT siapa tau cuannya akan lebih banyak. Jadi silahkan selera trading masing2 mau realisasi Profit hari ini atau menunggu saat terbaik karena semua punya konsekuensi masing2.
 
Pesan saya jangan terlalu galau jika IHSG anjlok seperti pekan lalu, walau saya maklum karena jarang dalam 9 hari berturut2 turun terus. Bagi para trader senior yang sudah punya jam terbang tinggi bisa memberi pencerahan seharusnya bisa belajar dari pengalaman bahwa IHSG TIDAK akan terus turun tapi ada batasnya demikian pula TIDAK naik terus jadi tetap tenang dan cermat.
 
"Kejutan" akhir tahun sering terjadi atas saham2 tertentu terutama yang ditarik tinggi2 sebagai aksi Window Dressing dan itu dilakukan pada detik2 terakhir. Apakah sahamnya ya...?? hehe tanya rumput yang bergoyang karena sayapun tidak tau itu. Yang punya kenalan Bandar silahkan minta bocorannya.
 
Menu2 saham yang sudah saya tulis terbuka di Blog invesalppm.blogspot,co.id tiga hari terakhir masih jadi unggulan saya. selain saham2 tersebut  saya juga cermati JPFA, ACES, INCO, ANTM. Dan saham BUMN sih tetap oke khususnya hari ini karena saya prediksi sudah ada program khusus.
 
Presiden Jokowi direncanakan akan menutup perdagangan Bursa hari ini semoga disambut dengan  IHSG yang menghijau dan yang penting...Portofolio kita jadi +++ .Selamat menikmati trading akhir tahun 2016 semoga sukses, Amiin.

 Notes: buat investor yang ingin bergabung di grup Komunitas Investa bisa daftar ke no WA 087700085334. dengan menyebutkan nama dan kotanya.
 
Salam,

Hari Prabowo ( INVESTA )
WA.087700085334

0 komentar:

Post a Comment

Mohon menulis komentar dengan bahasa yang baik tidak mengandung unsur sara, politik dan iklan.

Anda paling tertarik pada artikel apa ?

Flag Counter
Powered by Blogger.

.

.

.