4 Sept 2014

Akhirnya IHSG tidak mau kalah dengan DOW yang memecahkan record tertingginya di tahun 2014 ini. "Sinyal  cukup bagus" judul ulasan saya yang lalu tidak sia-sia, karena sinyal itu ternyata membuahkan IHSG yg mencapai record 5224, ini berarti sudah naik 22% sejak awal tahun 2014.
Prediksi saya dalam pekan ini tertingginya di 5250, akankah tercapai sampai hari Jum'at besuk?. Saya kira angka-angka selanjutnya misalnya 5300 atau 5500 sampai akhir tahun serba mungkin terjadi dengan catatan semua kondisi Fundamental Ekonomi kita masih konsisten tumbuh pelan tapi pasti.

Tapi sebagai investor/trader juga harus memperhatikan ekonomi
dunia, karena bisa saja tiba2 ada berita buruk yang sifatnya mendadak. 
Para investor lama mungkin sudah pernah mengalami peristiwa krisis di Amerika 2008, Krisis di Yunani yang menjalar ke negara2 Eropa lainnya. Itu menandakan bahwa ekonomi kitapun bisa saja terpengaruh ekonomi dunia jika terjadi seperti contoh diatas. Moga2 semua berjalan baik2 saja tidak ada sesuatu yang buruk.

Hal lain yang perlu diperhatikan bahwa IHSG selalu bergelombang, tidak garis lurus sehingga ya bagaimana para investor / trader bisa memanfaatkan situasi itu. Sekalipun prediksi IHSG akan naik tetapi dalam perjalanannya akan mengalami pasang surut dulu., dan ini sesuatu yang wajar dan sehat.
Kalau sinyal ekonominya bagus maka investor tinggal memilih portofolionya, karena bisa saja IHSG naik tinggi tapi portofolio kita jebol. Itu kalau kita salah memilih atau bisa saja karena money management yang kurang baik menjadikan kita malah Rugi. 

Jadi silahkan masing2 melakukan trading atau investasi dengan gaya yang selama ini cocok, karena setiap investor punya karakter dan gaya sendiri2. Namun bila merasa masih pemula tidak ada salahnya terus melakukan proses belajar. Trading ini luar biasa uniknya, ada pengetahuan ekonomi, keuangan, politik dan bahkan psikologi. Jadi jangan mals untuk belajar karena belajar trading ini bisa dilakukan baik formil atau melalui teman2 yang lain, atau bahkan membaca.

Lumayan juga menu saham yang saya sajikan kemarin dalam ulasan sebelumnya rata2 sudah IJO saya kira target pekan ini akan tercapai.
Sekedar prediksi pribadi  dengan melihat perkembangan terakhir saya juga tertarik untuk saham MLPL, PTRO, GJTL selain menu saham yg kemarin.

Semoga sukses.

salam, investa 
Pin 2b7dd5ee (harap sebutkan "salam investa" bila sudah invite)

0 komentar:

Post a Comment

Mohon menulis komentar dengan bahasa yang baik tidak mengandung unsur sara, politik dan iklan.

Anda paling tertarik pada artikel apa ?

Flag Counter
Powered by Blogger.

.

.

.