16 Jul 2013

Selamat siang...

Sessi I ini IHSG ditutp plus 0,28% (4648), saham Infrastruktur mendominir pasar dengan kenaikan yg spektakuler hampr rata2 diatas 5%. Pasukan ini dipimpin WIKA yg naik 7%, DGIk , ADHI, WSKT, PTPP maju terus seakan pantang mundur.
Seperti ulasan saya tadi pagi memang infrastruktur berbeda dengan properti dan tidak banyak dampak negatifnya karena kebijakan BI dg kenaikan uang muka KPR dan KPA.
Infrastruktur sangat diuntungkan dengan peralihan subsidi BBM sehingga banyak proyek yg akan ditangani.
Lumayan buat yg tadi pagi memberanikan diri belanja saham2 tersebut, saya juga sempat ODT DGIK kerena colek di 191 dan 192, jemur 198 dan 200 eh dah diambil orang. Lumayan buat beli baju baru persiapan Hari Raya he..hee.
Sektor ini memang yg paling kecil resikonya dibanding yg lain, dimana jika Rupiah masih diatas 10.000 kurang nyaman memang buat beberapa saham lain. ANTM dan TINS sang jagoan 2 hari lalu hari ini nampak koreksi, wajarlah sudah naik cukup tinggi.
Harapan selanjutnya bisakan properti ketarik sektor infrastruktur? kita lihat saja perkembangan nanti dan besuk, saya sih berharap Rupiah bisa menguat lagi dibawah 10.000.
Pilihan selanjutnya spekulatif adalah group Lippo termasuk MLPL yg bisa lentur ini sayang ngantri 520 belum dikasih juga.
Saya juga perhatikan MPMX, nampaknya saham ini juga ada kecenderungan lari kencang, apakah menuju harga IPO nya di 1500?? bukan sesuatu yg mustahil. Saham ini punya group ternama juga kan? masak harus tercecer semenjak IPO sih... Dengan memperhatikan pola transaksi menarik saya untuk ikut coleh di 1250, moga2 bisa dapat rejeki juga nanti atau besuk buat beli sarungnya...

Tetap, konsen dengan saham2 infrastruktur dulu sambil menanti perkembangan.

salam, Hari Prabowo (investa)

Related Posts:

  • TEMPAT PELATIHAN INVESTOR DI HOTEL MIDTOWN SURABAYAYth.Para peserta dan calon peserta Pelatihan InvestorBersama ini kami beritahukan bahwa untuk acara Pelatihan Investor tgl.23 dan 24 Mei di Surabaya  bertempat di HOTEL MIDTOWN Jl.Basuki Rachmat 76 Surabaya..dimulai ja… Read More
  • IHSG TERDORONG OUTLOOK RATING S & PSelamat pagi para nasabah BNI Securities Semarang, para Komunitas Invvesta, dan para pembaca yang Budiman,IHSG berakhir di jalur hijau kemarin dan sekaligus menembus angka psikolis 5300 tepatnya 5313. Penilaian kenaikan out… Read More
  • AKSI KORPORASI MENGUNTUNGKAN ATAU MERUGIKAN ??Para nasabah BNI Securities Semarang, Sahabat2 komunitas Investa dan para Pembaca yang budiman,Masih ingat saham BWPT beberapa waktu lalu yang harganya jatuh 50% dalam kurun waktu seminnggu? Berapa banyak investor yang rugi… Read More
  • KOMENTAR PESERTA PELATIHAN INVESTOR TGL23-24 MEI DI SURABAYAPara sahabat2 dan pembaca yang budiman,Dalam dua pekan ini kami telah mengadakan Pelatihan untuk Investor di 3 kota yaitu Semarang, Pati dan Surabaya. Pelatihan di pandu HARI PRABOWO (INVESTA) dan JOE LEE. Peserta selain d… Read More
  • SAHAM BWPT LANJUT ATAU JEBAKKAN BETMEN ?Yth.Para Pembaca yang budiman, Kemarin dalam acara pelatihan investor di Surabaya saya sempat sedikit menyinggung tentang Saham BWPT, tetapi ada peserta yang secara "guyonan" meminta saya tidak menyebutnya saham tersebut k… Read More

0 komentar:

Post a Comment

Mohon menulis komentar dengan bahasa yang baik tidak mengandung unsur sara, politik dan iklan.

Anda paling tertarik pada artikel apa ?

Flag Counter
Powered by Blogger.

.

.

.